Tuesday, September 18, 2012

Film Pendek: Gara-Gara Bendera (2011)


Sutradara: Jeihan Angga Pradana
 
Durasi: 19 Menit
 

 
 
Review:
 
Konyol dan ringan. Jika biasanya film pendek seringkali susah dipahami atau cenderung bertema serius/berat, Gara-gara Bendera justru sebaliknya. Cerita konyol seorang remaja laki-laki yang sering berbuat nakal di sekolah, tidak disiplin dan tidak merasa punya tanggung jawab sebagai siswa dan anak. Suatu hari dia bertemu siswi pengibar bendera.  Dia kagum pada siswi tersebut. Namun karena kecerobohannya, dia mengotori bendera yang hendak digunakan untuk upacara. Serangkaian kesialan menghampirinya ketika dia berusaha membersihkan dan mengembalikan bendera tersebut dalam keadaan rapi demi mengambil hati siswi pujannya tersebut. Salah satu makna yang terselip yaitu tentang komunikasi antara orang tua-anak dan bahwa anak harus belajar untuk memiliki tanggung jawab. Unsur komedi yang disajikan sederhana, cenderung konyol, menghibur, tidak berlebihan.

 
Cinemovie-Rate: 6,5/10

 
Note:
Gara-gara Bendera berhasil menjadi Official Selection Festival Film Solo 2011

11 comments:

Share Your Words: